Hallo moms, kita ketemu lagi nih. Moms, ternyata diakui banyak pihak perkembangan metode pendidikan homeschooling di Indonesia terutama seperti di kota besar Jakarta kini sudah cukup berkembang pesat. Hal ini bisa dilihat dari mulai banyaknya lembaga-lembaga pendidikan yang menyediakan fasilitas homeschooling bagi anak-anak kita. Pada tulisan ini saya akan mencoba berbagi informasi mengenai daftar homeschooling di Jakarta. Bagi yang ada di kota lain sabar ya, nanti insyaAlloh saya juga ingin menulis mengenai homeschooling di Surabaya, homeschhooling di Bandung, homeschooling di Semarang, bahkan hingga homeschooling di Makassar sekalipun hehe.
Moms, berikut beberapa homeschooling yang ada di Jakarta,
Homeschooling Kak Seto
Homeschooling Kak Seto atau orang juga sering menyebutnya HSKS bisa dibilang sebagai lembaga pendidikan yang menyediakan fasilitas pendidikan homeschooling. Dengan metode homeschooling yang mereka terapkan, terbukti hingga saat ini katanya peminat homeschooling disana terus bertambah dari tahun ke tahun.
Homeschooling Mandiri
Homeschooling Mandiri merupakan lembaga pendidikan lainnya yang menyediakan layanan pendidikan homeschooling bagi putra-putri anda. Dengan memberikan jangkauan di seluruh Indonesia, Homeschooling Mandiri juga telah ikut andil dalam perkembangan homeschooling di Indonesia.
Homeschooling Primagama
Homeschooling Primagama (HSPG) juga bisa menjadi salah satu pilihan jika bapak, ibu menginginkan putra-putrinya belajar dengan metode homeschooling ini. Dengan menggunakan tagline sebagai sekolah yang mengembangkan minat dan bakat anak tentunya HSPG juga diharapkan dapat mewujudkan generasi harapan bagi bangsa kita.
Nah moms, saya kira beberapa nama Homeschooling yang ada di Jakarta di atas bisa menjadi salah satu pertimbangan jika memang ingin menjadikan homeschooling sebagai pilihan bagi pendidikan putra-putrinya. Satu hal yang tak kalah penting, ternyata homeschooling ini juga bisa kita terapkan pada putra-putri kita di rumah sejak dini dengan metoda pendidikan anak usia dini tentunya. So, ayo semangat berikat yang terbaik bagi putra putri kita ya ...
Popular Articles
Mom's Choice
-
Hallo moms, kita ketemu lagi nih. Moms, ternyata diakui banyak pihak perkembangan metode pendidikan homeschooling di Indonesia terutama sep...
-
Homeschooling gratis ? kenapa tidak. Saat ini memang banyak yang bertanya mengenai berapa biaya jika kita ingin melakukan homeschooling un...
-
Moms, bagi anda yang masih bingung untuk memulai homeschooling di rumah, semoga tulisan ini bisa menjadi sebuah rujukan atau bahan untuk pen...
0 comments:
Post a Comment