Homeschooling ternyata mampu menjadi sebuah sistem pendidikan alternatif yang ramah. Hal ini diakui oleh banyak kalangan. Dan jika moms memilih homeschooling untuk menjadi pendidikan dasar bagi putera-puterinya, maka tentu ini menjadi pilihan yang tepat.
Perkembangan metode belajar di rumah dengan nama homeschooling ini memang kini semakin berkembang, apalagi di negara-negara maju. Bahkan mereka memberikan ruang yang begitu terbuka untuk melakukan sekolah online. Homeschooling dianggap sebagai sebuah terobosan baru dalam memberikan pendidikan terbaik bagi anak. Pada saat kriminalitas mengancam keselamatan kita di luar rumah, maka homeschooling menjadi alternatif pilihan pendidikan yang lebih ramah karena memberikan pendidikan dengan kualitas yang bagus tanpa harus pergi ke luar rumah.
Kita dapat melakukan homeschooling di rumah dengan membuat kurikulum homeschooling sendiri, tentunya dengan mengacu pada kurikulum yang juga digunakan di sekolah-sekolah formal lainnya. Namun tidak seperti di sekolah yang terbatas waktu, kurikulum di homeschooling bisa kita aplikasikan pada saat kapanpun anak kita berada di rumah. Meskipun memang sebaiknya kita tidak menggunakan waktu berlebihan untuk proses belajar di rumah. Moms bisa membaca panduan berapa lama sebaiknya homeschooling dilakukan di rumah setiap harinya.
Wah, sepertinya semakin menarik nih alasan mengapa kita memilih homeschooling menjadi pendidikan alternatif terbaik bagi anak-anak kita. Semangat terus ya moms...
Popular Articles
Mom's Choice
-
Hallo moms, kita ketemu lagi nih. Moms, ternyata diakui banyak pihak perkembangan metode pendidikan homeschooling di Indonesia terutama sep...
-
Homeschooling gratis ? kenapa tidak. Saat ini memang banyak yang bertanya mengenai berapa biaya jika kita ingin melakukan homeschooling un...
-
Moms, bagi anda yang masih bingung untuk memulai homeschooling di rumah, semoga tulisan ini bisa menjadi sebuah rujukan atau bahan untuk pen...
0 comments:
Post a Comment