Show Mobile Navigation

Mom's info

Monday, 15 September 2014

, , , , , , ,

Cara Mudah Belajar Matematika Dasar Bagi Balita Anda

Unknown - 16:46
Cara mudah untuk belajar matematika? Wow ini pasti seru. Apalagi jika kita membahas tips dan triks belajar matematika tersebut untuk diterapkan pada anak-anak kita yang masih berusia dibawah lima tahun. Diakui memang semakin hari pola pendidikan ini semakin berkembang. Tuntutan kemampuan dari anak-anak kita juga akhirnya semakin tinggi. Banyak orang tua yang khawatir dan bertanya, bagaimana mendidik anak di zaman modern seperti sekarang ini?

Matematika, sebuah bidang studi yang tidak akan bisa terlepas dari kehidupan kita kini dan nanti, biasanya menjadi pilihan cerdas bagi orang tua untuk dijadikan mata pelajaran pada homeschooling. Banyak homeschooling juga menawarkan tips dan trik serta cara mudah untuk belajar matematika dasar bagi anak-anak.

Pada tulisan ini saya ingin berbagi sedikit pengalaman tentang bagaimana caranya belajar mudah matematika. Jika kita ingin bisa ternyata ada rahasia belajar matematika. Rahasianya adalah cintai matematika sebagai sesuatu yang bisa membawa kita masuk ke dunia yang unik dan menarik. Untuk anak-anak kita, berikut tahapan untuk bisa mudah belajar matematika, diantaranya :

  1. Mulailah mengenal angka, anak balita yang masih dalam era golden age sebaiknya anda ajarkan untuk mengenal angka. Sejak bayi anda bisa ajak bernyanyi. Atau anda juga bisa ajak berhitung jumlah mainan yang ada disekitar mereka. Jangan pernah berpikir anak anda tidak mengerti, karena ketika kita menyebutkan bilangan angka maka otak mereka akan merekam hal itu sampai besar nanti.
  2. Setelah beranjak lebih dewasa, kenalkan bentuk dari angka-angka atau bilangan dasar matematika. Anda bisa membawa anak anda melihat bebek yang menyebutkan bahwa bentuk bebek mirip dengan angka 2, mengenalkan pensil dan menyebutkan bahwa pensil bentuknya seperti angka satu, dan sebagainya.


Mudah bukan? Satu hal yang terpenting adalah mari mulai dari sekarang, kita mulai belajar matematika dasar yang mudah ya moms...

0 comments:

Post a Comment